Monday, 6-3-2023 20:00 172
Tretes Pasuruan Jatim kemarin Sabtu 4 Maret 2023 dilewati banjir bandang.
Rudi warga Tretes melaporkan, air mengalir dari arah gunung Welirang melewati jalan jalan di perkampungan warga cukup deras dan volume yang besar.
Melalui video yang dikirim Rudi ke redaksi XSpace, tampak air cukup deras membanjiri jalan kampung dan rumah rumah warga. Terlebih kontur lahan sekitar Tretes memang berbukit dan kemiringan yang tajam, sehingga aliran air cukup deras.
Air yang kecoklatan bercampur lumpur dari lereng gunung Welirang selain besar volumenya juga membawa material batu batu ukuran kecil sampe sedang. Selain juga kayu dan benda benda lain yang terbawa derasnya air.
Rumah rumah warga yang rendah dipastikan dimasuki air keruh kecoklatan dan benda benda yang dibawa air.
Belum diketahui kerusakan dan kerugian yang terjadi namun bagi warga kondisi ini jarang terjadi.
Menurut Rudi, warga kuatir kejadian ini nantinya bisa lebih besar dan bahaya bagi lingkungan warga. Karena itu warga berharap kata Rudi, perhatian dari Pemerintah.
" Terutama pihak Tahura. Kami harap bisa menjaga hutan di lereng gunung Welirang dan tidak menjadikan semua jadi kebon tadah hujan ", ungkap Rudi.
Sungai di bawah pemukiman warga tampak dilewati air dari arah lereng Welirang cukup deras dan debit air yang tinggi. Patahan kayu dan ranting pohon porak poranda diseret aliran air sungai yang meluncur bagai air bah. (Yoy)
Sumber : Rudi Tretes