Tuesday, 9-12-2025 18:49 324
Diduga 22 orang meninggal akibat kebakaran gedung komplek pertokoan di Kemayoran Jakarta 9 Desember 2025.
Belum diketahui sebab pasti kebakaran. Sementara diduga karena ledakan batrei drone yang menimbulkan percikan api lalu melahap seluruh bangunan di lantai 1.
Kejadian saat jam makan siang.
Banyak korban naas diduga karena menyelamatkan diri naik ke lantai atas.
Ternyata di atas tidak ada akses keluar sehingga korban terjebak.
Saksi mata melihat, korban meninggal kebanyakan karena menghisap asap kebakaran yang pekat. Bukan karena api kebakaran.
Korban lain yang selamat ada yang masih dirawat di RS. Selebihnnya pulang ke rumah.
Lokasi kebakaran adalah perusahaan penyewaan drone.
Saat berita ini dibuat, petugas pemadam terdiri 10 mobil PMK sudah selesai melakukan pemadaman.
Kadis Damkar Bayu Megantara tadi menjelaskan korban terbakar semua karyawan perusahaan drone.
Api berkobar di lantai 1 tanpa merambat ke lantai atas. Sementara korban meninggal banyak ditemukan di lantai 2 dan 3.
Dalam upaya pemadaman 19 orang berhasil diselamatkan melalui tangga darurat, tambah Bayu.
Sumber : CNN TV