Gambar App
XSpace Radio
Dapatkan info lengkap disini

Yang Baru Dari Film Star Wars

Thursday, 19-8-2021 22:14 62

Aktor Neil Patrick Harris didapuk menjadi pengisi suara karakter Karre dalam animasi pendek berjudul The Twins versi bahasa Inggris. The Twins merupakan salah satu animasi pendek dalam serial Star Wars: Visions yang akan tayang di saluran Disney+ Hotstar.

Dalam pres rilis dari Disney pada Rabu (18/8) waktu setempat, Disney mengatakan bahwa kumpulan animasi pendek dalam serial Star Wars: Visions akan dirilis dalam versi dubbing bahasa Jepang dan bahasa Inggris.

Dalam tayangan ini, Disney melibatkan deretan aktor Star Wars sebagai pengisi suara untuk versi dubbing dalam bahasa Inggris. Seperti Andrew Kishino sebagai Izuma dalam animasi The Village Bride, Shelby Young sebagai pengisi suara K-344 dalam animasi Tatooine Rhapsody dan Jordan Fisher sebagai Dan di animasi The Elder.

Selain dimeriahkan deretan aktor Star Wars, Disney juga menggandeng beberapa aktor kenamaan Hollywood untuk masuk ke dalam universe Star Wars.

Seperti Joseph Gordon-Levitt sebagai Jay di animasi Tatooine Rhapsody, Lucy Liu sebagai Bandit Leader di animasi The Duel, dan Henry Golding sebagai Tsubaki dalam animasi Akakiri.

Selanjutnya, Disney juga mengumumkan deretan pengisi suara dalam bahasa Jepang, yang terdiri dari beberapa pengisi suara veteran yaitu, Masaki Terasoma sebagai Ronin di animasi The Duel, Hiroyuki Yoshino sebagai Jay di animasi Tatooine Rhapsody dan Masako Nozawa sebagai T0-B1 dalam animasi T0-B1.

Sementara itu, James Waugh selaku Executive Producer yang juga menjabat sebagai Vice President, Franchise Content & Strategy Lucasfilm mengatakan bahwa proyek animasi ini juga menggandeng tujuh studio animasi Jepang.

Ia mengatakan bahwa ketujuh studio anime Jepang ini tak hanya akan terlibat dalam proses produksi. Mereka juga ikut mengupas jagat Star Wars dengan keunikan masing-masing mulai dari gambaran tentang lingkungan dan konsep seni.

"Cerita yang dihadirkan oleh para studio animasi ini memperlihatkan gaya narasi yang jelas dan berani, yang biasa ditemukan dalam film/serial animasi khas Jepang," ujar James Waugh.

"Setiap cerita akan menghadirkan gaya bercerita yang baru yang diharapkan bisa memperluas pemahaman para penggemar mengenai kisah Star Wars dan merayakan keberadaan galaksi yang telah menginspirasi visi dari banyak storyteller di dunia," pungkasnya.

Proyek animasi Star Wars: Visions merupakan sebuah antologi film anime pendek yang berlatar di galaksi galaxy far, far away.

Dalam first look yang dirilis pada ajanterg Anime Expo Lite tersebut terdapat beberapa karakter yang ikonik dalam franchise Star Wars mulai dari Boba Fett, droid, Star Destroyer, dan banyak lagi.

Seluruh episode dari Star Wars: Visions akan dirilis di saluran berbayar Disney+ Hotstar pada 22 September 2021. (Yoy)

Sumber : CNN Indonesia

Berita lainnya